514 CPNS dan P3K Pegaf Jalani SKD dan SKB

514 Calon Pegawai Negeri Sipil [CPNS] dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Pemerintah Kabupateb Pegaf (Pegunungan Arfak), Papua Barat, menjalani tes Standar Kompetisi Dasar (SKD) dan Standar Kompetensi Bidang (SKB) mulai 14 November 2025.

Tes untuk 514 orang itu, yang merupakan bagian dari formasi awal 546 orang yang ditetapkan oleh Menpan RB, dipisah menjadi dua kategori. Untuk CPNS pada 14-15 November 2025 sedangkan P3K 16-17 November 2025.

Lokasi pelaksaan test dengan metode Computer Assisted Test untuk dua kategori tersebut sama, yaitu di kantor regional XIV BKN Manokwari di Arfai, Manokwari. Tes dibagi menjadi 2 sesi di mana tiap sesi diikuti 75 peserta.

Menurut Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pegaf, Edward Dowansiba SKom MAg, nilai hasil test mereka akan diolah BKN pusat untuk kemudian diserahkan ke Bupati Pegaf untuk mengumumkan hasil seleksi.

Peserta yang lulus wajib mengisi daftar riwayat hidup untuk pengusulan penetapan NIP di Kanreg XIV BKN Manokwari.

“Bila semua proses tersebut tak mengalami kendala maka Bupati Pegaf akan menyerahkan SK CPNS dan P3K itu medio Desember 2025 sebagai kado Natal,” ungkap Kepala BKPSDM Pegaf dalam keterangan tertulis yang diterima papuakini.

Terpisah, Koordinator Pencaker Kabupaten Pegunungan Arfak, Maikel Saiba SP, mengapresiasi kebijakan Bupati Pegaf, Dominggus Saiba dan Wakil Bupati Pegaf, Andy Salabai, yang serius menyelesaikan formasi CPNS dan P3K tahun 2021.

Dia juga memuji BKN Manokwari dan BKN pusat, serta Menpan RB Republik Indonesia, yang aktif merespon dan membantu penyelesaian penerimaan pegawai yang diajukan Kabupaten Pegaf. (*)

Previous articleBupati Teluk Bintuni Usulkan Pembangunan Pabrik LPG Dalam RDP Komisi XII