KPU Kaimana Bakal Kenalkan Maskot dan Jingle di Launching Pilkada 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kaimana akan memperkenalkan maskot dan jingle resmi KPU Kaimana untuk Pilkada 2024 dalam launching Pilkada Kaimana yang rencananya digelar pada 29 Juni 2024,

Launching ini akan jadi momentum penting untuk memulai proses demokrasi dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kaimana tahun 2024. Kami akan menyelenggarakan sosialisasi mengenai tahapan-tahapan penting dalam Pilkada, serta memperkenalkan maskot dan jingle resmi KPU Kaimana untuk Pilkada 2024,” kata Ketua KPU Kaimana, Chandra Kirana, pada wartawan, Rabu 19 Juni 2024.

Penetapan lokasi launching masih dalam tahap penentuan akhir, karena Taman Kota yang menjadi pilihan awal belum dapat digunakan. Untuk itu, KPU sedang mendiskusikan untuk menentukan tempat alternatif, dan salah satu opsi terakhir adalah pujasera.

Dalam acara launching itu KPU Kaimana juga berencana menghadirkan artis ternama guna menarik perhatian masyarakat dan meningkatkan antusiasme terhadap Pilkada 2024.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Kaimana untuk turut serta dalam acara launching tersebut, sebagai bentuk dukungan dan partisipasi dalam proses demokrasi. Kiranya melalui kegiatan ini, kita semua dapat membangun semangat positif dan partisipasi aktif dalam menjaga dan melaksanakan Pilkada 2024 dengan baik,” bebernya. (yos)

 

Previous articleKontingen Pesparawi Kaimana Terbang ke Sorong
Next articleTujuh Hari Nihil, Tim SAR Hentikan Pencarian Korban Laka Laut di Kaimana