Majus Pinder, warga Kampung Kali Merah, Distrik Masni, Manokwari dipukuli lalu dirampok di kawasan perempatan Primkopal, Manokwari sekira pukul 02.00 WIT dini hari, Selasa (08/12/2020).
Majus mengaku sempat dipukuli dua orang pelaku perampokan itu. Setelah itu mereka mengambil HP Samsung A20, dompet, dan uang tunai Rp800 ribu.
Dia mengatakan tidak mengenal dua pelaku yang menurutnya tampak seperti sesama warga Tanah Papua tersebut.
Kejadian tersebut sudah dilaporkannya ke Polsek Kota Manokwari dengan nomor STTL/554/XII/2020/Papua Barat/Sek Manwar.(an)