Pemkab Teluk Bintuni Fokus Pendidikan dan Kesehatan

Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni masih fokus pada bidang pendidikan dan kesehatan di awal masa kepemimpinan Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy SE MH, dan Wakil Bupati Teluk Bintuni, Joko Lingara.

“Di 100 hari kerja awal kita ini fokus pada pendidikan dan kesehatan,” kata Bupati Teluk Bintuni.

Bupati Teluk Bintuni menyatakan ini menjawab pertanyaan pekerja pers di sela Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2026, Otonomi Khusus (Otsus) 2025, Forum Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan Rencana Anggaran Pelaksanaan (RAP) Otsus Papua Barat 2026 di Manokwari, 14 Mei 2025.

Bupati Teluk Bintuni menegaskan Pemkab akan melihat kondisi sarana prasarana sekolah. Bila ada bangunan yang bisa direhab akan direhab, bila tidak akan dibangun baru.

Dalam hal kesehatan Pemkab akan selalu berupaya memberi pelayanan terbaik, termasuk dalam penanganan stunting di mana Teluk Bintuni dapat penghargaan.

“(Penghargaan) Ini berkat kerjasama baik semua stakeholder dan dukungan masyarakat. Kita harap bisa dijaga bahkan ditingkatkan,” ujar Anisto, sapaan akrabnya.

Bupati Teluk Bintuni juga menyatakan akan menyampaikan berbagai usulan program dalam Musrenbang ini ke Pemprov Papua Barat, termasuk bantuan infrastruktur jalan dan jembatan. (an/dixie)

Previous articlePemprov Siapkan Anggaran Khusus Untuk Kartu Papua Barat Sehat
Next articleGubernur Papua Barat Ingatkan ASN Kompak Layani Masyarakat