Nasdem Papua Barat Sumbang 80 Hewan Kurban Idul Adha

Nasdem Papua Barat berbagi pada umat dan masyarakat yang merayakan Idul Adha dengan menyumbangkan 80 hewan kurban sapi.

Menurut Ketua Nasdem Papua Barat, Dominggus Mandacan, penyerahan bantuan ini dilakukan serentak di Papua Barat oleh pengurus Nasdem kabupaten/kota bersama fungsionaris Nasdem di DPRD masing-masing, Sabtu (17/07/2021).

Hewan kurban itu terbagi, antara lain, di Kabupaten Manokwari 12, Manokwari Selatan 6, Kaimana 5, Teluk Wondama 7, Teluk Bintuni 6, Fakfak 5, Raja Ampat 4, Tambrauw 2, Sorong Selatan 7, dan Sorong 15, serta Kota Sorong 12.

Dominggus Mandacan menyatakan ini kala secara simbolis menyerahkan hewan kurban Idul Adha 1442 H ke Lahada, pengurus Masjid Al Hijrah, kawasan Borobudur, Manokwari, Sabtu (17/07/2021).

Bantuan ini merupakan urunan semua kader dan pengurus Nasdem Papua Barat dan kabupaten/kota sebagai partai gerakan perubahan.

Nasdem Papua Barat Sumbang 80 Hewan Kurban Idul AdhaDominggus Mandacan mengingatkan penyerahan ini berkoordinasi dengan PHBI dan panitia Idul Adha.

Dalam penyerahan ini Dominggus Mandacan, yang juga Gubernur Papua Barat, mengajak dan mengimbau umat untuk mematuhi protokol kesehatan di mana Kabupaten Manokwari dan Kota Sorong saat ini sedang menjalani PPKM Darurat.

Terkait perayaan Idul Adha, Dominggus Mandacan, mengingatkan larangan salat jamaah Idul Adha yang disampaikan ke Menteri Agama, Dominggus Mandacan.

Sementara itu, Wakil Ketua I Nasdem Papua Barat, Septi Inusi, yang turut mendampingi Dominggus Mandacan menyatakan bantuan tak disalurkan ke Kabupaten Pegunungan Arfak dan Maybrat karena tak ada umat Muslim.(an/dixie)

Previous articlePolda Papua Barat Distribusi Bansos PPKM Darurat
Next articleJika Chocolate Berbahan Kakao Ransiki Meluncur