PDIP Sinyalkan Maju Pilgub Papua Barat

PDIP memberikan sinyal akan maju dalam Pilgub Papua Barat. Tanda ini terlihat dalam ‘tantangan’ yang dilontarkan Ketua Bidang Kehormatan DPP PDIP, Komarudin Watubun.

“Masak orang PDIP tidak bisa jadi gubernur di sini,” ujar anggota DPR RI dari Dapil Papua itu dalam sambutan di Rakerda I PDIP Papua Barat di sebuah hotel di Manokwari, Senin (16/03/2020).

Untuk itu, personil Komisi II DPR RI ini mengingatkan para kepala daerah dari PDIP di Papua Barat untuk jangan hanya mimpi untuk jadi bupati lagi, tapi juga presiden lewat gubernur Papua Barat.

Sebelumnya, dia menyentil tentang peran PDIP dalam membangun Tanah Papua, termasuk mewujudkan terbentuknya Provinsi Papua Barat.

“Kita yang beri Papua Barat jadi provinsi,” tuturnya.

Gubernur pertama Papua Barat, (alm) Abraham Oktavianus Atururi pernah jadi Ketua Gerindra Papua Barat sedangkan Gubernur saat ini, Dominggus Mandacan, adalah Ketua NasDem Papua Barat. (an/dixie)

Previous articlePapua Barat Siaga Darurat Covid-19
Next articleKalah Bersaing Dengan Sesama OAP Bintara Noken, Warga Minta Tambah Kuota