Sambutan Gubernur Ada Anggota DPR PB Tampak Tertidur di Rapat Paripurna

Seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Provinsi Papua Barat tampak tertidur saat pembukaan dan sambutan Gubernur Papua Barat.

Ini terjadi dalam Rapat Paripurna Masa Sidang III Tahun 2018 pembahasan sejumlah Raperdasi dan Raperdasus, di ruang paripurna DPR PB, yang dipimpin Ketua DPR PB Pieters Kondjol, Senin (3/9).

Sidang paripurna pembahasan Raperdasi dan Raperdasus yang berlangsung di Gedung DPR Papua Barat yang dipimpin langsung Ketua DPR Papua Barat, Pieter Kondjol dan dihadiri Gubernur, Dominggus Mandacan dan forum komunikasi pimpinan daerah OPD

Raperdasi dan Raperdasus yang dibahas Dana Bagi Hasil (DBH) Minyak dan Gas Bumi, Perumahan Rakyat bagi Orang Asli Papua (OAP), dan pembangunan berkelanjutan di Papua Barat.

Rapat paripurna masih berlangsung saat berita ini diturunkan.(ar/dixie)

Previous articleIni Pesan Ibu Asuh Polwan Papua Barat
Next articleTuding Ada Penggelapan Data, Pendemo BP Berau Ini Dapat Perlakuan Istimewa di DPR PB