PAW MRPB Maybrat, Dorce Kambu Minta Perhatian Gubernur

Dorce Kambu SE meminta perhatian Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan terkait PAW unsur perempuan dari Maybrat di Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB)

“Sudah dua tahun (belum selesai),” ujarnya, Selasa (30/06/2020).

Dia mengatakan pada 26 Juni 2020 lalu diundang menghadiri pleno MRPB tentang pemberhentian anggota MRPB yang berhalangan tetap (meninggal) dan pengusulan calon anggota PAW sisa masa jabatan 2017-2020.

PAW MRPB Maybrat, Dorce Kambu Minta Perhatian Gubernur

“Di pleno, khusus Maybrat di-pending satu minggu ke depan. Saya kecewa,” ujarnya.

Selain itu, menurutnya, dalam pleno muncul nama seorang pria untuk PAW ini. “Yang meninggal ini unsur perempuan, bukan unsur adat atau agama,” tegasnya.(an/dixie)

Previous articleResmikan Gedung Samsat Manokwari, Gubernur Harap Terus Berinovasi
Next articleFirst Lady Papua Barat Swab PCR Covid-19