Wisatawan asal Tiongkok yang sempat diperiksa dan diisolasi karena dugaan terserang penyakit virus Corona (Corona Virus Disease/COVID-19) dinyatakan negatif dan diperbolehkan kembali ke negaranya.
Ini diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Papua Barat, Otto Parorrongan, dalam Pertemuan Kesiapsiagaan Menghadapi Covid-19 Papua Barat, yang dipimpin Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan di hotel Aston Niu Manokwari, Selasa (10/03/2020).
Wisatawan itu sebelumnya diperiksa RS Pertamina Sorong kemudian dirujuk ke rumah sakit lainnya. Di sana dia diperiksa ketat dan diisolasi, sebelumnya dinyatakan negatif.
[irp]
Pernyataan negatif itu diperkuat keterangan tim Kementerian Kesehatan yang turut memeriksa wisatawan tersebut.
Selain itu, delapan warga Papua Barat yang kembali dari Tiongkok di Sorong juga dinyatakan sehat semua, lengkap dengan surat keterangan Kementerian Kesehatan, setelah melalui prosedur pemeriksaan yang sama.
Dinas Kesehatan Papua Barat bersama instansi terkait, termasuk otoritas Bandara Renda, Manokwari, terus melakukan upaya-upaya antisipasi dan penanganan masuknya COVID-19.(an/dixie)