Polres Bantu Perlengkapan Siskamling

Polres Manokwari, melalui Sat Binmas, memberi bantuan peralatan siskamling/pos ronda berupa lima romli, tiga set tongkat dan dua set borgol.

Bantuan itu diserahkan pada Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) Kelurahan Sanggeng, Selasa (28/11) siang tadi.

Kapolres Manokwari, AKBP Adam Erwendi, yang dikonfirmasi melalui Kasat Binmas, IPTU Subiyanto mengatakan, keberadaan pos kamling/pos ronda harus benar benar dimanfaatkan guna mencegah dan menanangkal setiap gejolak/ancaman yang akan menganggu Kamtibmas.

Dengan begitu peralatan keamanan seperti yang sudah diserahkan itu menjadi sangat penting bagi anggota yang bertugas jaga malam.

Di sela-sela penyerahan bantuan, Kasat juga meminta agar menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, pos kamling Sanggeng harus bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyatakat, agar terhindar dari segala bentuk kriminalitas serta kejahatan jalanan lainnya.

“Wilayah Sanggeng dan sekitarnya disinyalir masih rawan tindak pidana. Jadi pos kamling harua benar benar diberdayakan,” ungkapnya.(njo)

Previous articleKrisna Mukti Ingatkan Pentingnya KB
Next articleBerkas Pemeriksaan Dugaan Korupsi Lahan Sirkuit Sudah di Jaksa