Reshuffle atau mutasi jabatan di lingkungan Pemprov Papua Barat membayang, walau belum diketahui pasti kapan pelaksanaannya.
“Ada pergantian dan pergeseran (pejabat). Yang baik kita pakai, yang kurang baik kita benahi dan tempatkan sesuai kemampuan dan kompetensinya,” ujar Gubernur Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan MSi.
Ini dikatakan Gubernur Papua Barat menjawab pertanyaan pekerja pers usai sidang paripurna istimewa DPR Papua Barat di Manokwari, Kamis 06 Maret 2025.
Gubernur Papua Barat menegaskan reshuffle bukan hal utama, karena agenda terpenting saat ini adalah penetapan dan pelaksanaan RPJMD Papua Barat.
Selain itu dia dan Wakil Gubernur Papua Barat, Mohamad Lakotani SH MSi, akan rapat dengan para pimpinan OPD untuk dapat saran dan masukan, sekaligus memberi arahan, termasuk tindaklanjut hal-hal yang didapat dalam retret kepemimpinan di Magelang 21-28 Februari 2025 lalu.
Kegiatan lain yang akan dilakukannya dalam waktu dekat ini adalah menghadiri sertijab Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Selatan, sedangkan Wakil Gubernur sertijab Kaimana, Sekda sertijab Teluk Bintuni.
“Senin 10 Maret saya pimpin apel perdana, dilanjutkan rapat dengan OPD dan sertijab Teluk Wondama,” ungkap Dominggus Mandacan.
Selain itu akan ada pertemuan para gubernur, DPR, dan MRP se Tanah Papua untuk membahas berbagai hal strategis terkait pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Tanah Papua. (an/dixie)