Muhammadiyah Papua Barat Dukung Nomor Urut 1 Doamu

Muhammadiyah Papua Barat menyatakan dukungan mereka pada pasangan calon tunggal nomor urut 1 Pilkada Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan MSi dan Mohamad Lakotani SH MSi, di Pilkada Papua Barat 2024.

Surat Pernyataan Dukungan Nomor 11/II/0/2024 M tertanggal 11 Oktober 2024, yang diteken Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Papua Barat, Dr Ir Mulyadi Djaya MSi, itu dibacakan dalam Silaturahmi Pasangan Doamu Bersama Elemen Masyarakat Teluk Bintuni, 12 Oktober 2024.

Pemberian dukungan Muhammadiyah Papua Barat itu dikarenakan Doamu memiliki kecakapan dan kepedulian dengan berbagai pihak, termasuk berkomunikasi cukup baik dengan tokoh agama dan semua stakeholder yang ada, memiliki visi dan misi yang kuat untuk memajukan Papua Barat.

Pengalaman dan dedikasi Doamu itu membuat Muhammadiyah Papua Barat percaya pasangan Doamu mampu meghadirkan perubahan positif serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Provinsi Papua Barat.

Muhammadiyah Papua Barat lalu mengajak masyarakat Papua Barat untuk bersatu dan mendukung Doamu jilid 2 demi masa depan yang lebih baik.

Selain menyatakan dukungan, Muhammadiyah Papua Barat juga menyampaikan aspirasi melalui surat nomor 46/III/PWMPB/2024 tertanggal 11 Oktober 2024. Salah satu aspirasinya adalah perubahan status STKIP Muhammadiyah menjadi Universitas Muhammadiyah Papua Barat di Manokwari. (an/dixie)

Previous articleDominggus Mandacan Tegaskan Netral di Semua Pilkada Kabupaten di Papua Barat
Next articleDoamu Sinergis Program Makan Siang Gratis Presiden Prabowo