HUT ke-70 Teofani Jubelium Bumi A-3 Maybrat Diharap Perkokoh Kebersamaan

Peristiwa sukacita HUT ke-70 Teofani (Jubelium di Bumi A-3) Kabupaten Maybrat diharapkan jadi momentum tepat untuk memperkokoh semangat kebersamaan.

“Serta memberikan nuansa baru dalam menumbuhkan tekad dan motivasi bagi segenap umat Tuhan yang merayakan HUT Teofani ini, bagi peningkatan kualitas pendidikan kehidupan iman umat yang senantiasa bersyukur dan tetap mengandalkan Tuhan Yesus Kristus,” kata Gubernur Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan MSi, dalam ibadah syukuran HUT Teofani itu, Kamis (21/10/2021).

Teofani adalah peristiwa penampakan sosok ilahi kepada manusia.

Gubernur Papua Barat menyatakan sungguh luar biasa anugerah Tuhan bagi kita melalui Bapak Pendeta Ruben Rumbiak, yang meletakan dasar peradaban Injil di Bumi A-3.

Gubernur Papua Barat kemudian mengingatkan, sebagaimana diajarkan Pendeta Ruben Rumbiak tentang satu kesatuan hukum Tuhan, untuk selalu mengasihi sesama seperti mengasihi diri sendiri.

“Menjadikan Provinsi Papua Barat yang semakin religius, terjaga hubungan baik antar umat beragama di Provinsi Papua Barat yang kita cintai ini,” ajak Gubernur Papua Barat.(*)

Previous articleWakil Gubernur Papua Barat Titip Pemulihan Industri Perikanan
Next articleDPR Papua Barat Sudah Surati Pemprov Soal RAPBD 2022