PT Pelni menyiapkan 700 seat untuk penumpang dari Kaimana dengan KM Nggapulu dengan pelabuhan akhir Tanjung Priok pada 25 Agustus 2020.
“Kami siapkan 700 seat khusus bagi penumpang dari Kaimana tujuan Pelabuhan Dobo hingga Tanjung Priok,” jawab Kepala Pelni Cabang Kaimana, Budi Wibowo, pada papuakini.co melalui WhatsApp, Minggu (23/08/2020).
Dia menyebut, hingga Sabtu tanggal 22 Agustus 2020, tiket menuju Tanjung Priok yang telah terjual sebanyak 621 seat.
“Untuk tanggal 25 Agustus 2020 tujuan Dobo, Tual, Banda, Ambon, Baubau, Makassar, Surabaya dan Tanjung Priok sudah 621 penumpang. Sementara Tujuan Fakfak yang direncanakan tiba pukul 18.00 WIT tanggal 23 Agustus 2020 sudah 74 penumpang,” bebernya.
Budi lalu mengatakan para penumpang lanjutan tidak diperbolehkan turun di pelabuhan antara. Misal, jika ingin ke Tual, maka tidak dibolehkan turun di Pelabuhan Dobo walau hanya sekadar membeli bekal makanan dan minuman.
“Harapan kami para penumpang pengguna jasa KM Nggapulu tetap melaksanakan arahan petugas darat sebelum naik kapal, maupun petugas di kapal saat perjalanan. Melaksanakan protokol kesehatan Covid-19, sehingga dapat tiba di pelabuhan tujuan dengan selamat dan yang sehat,” pesannya.(yos)