Dinas Pendidikan Papua Barat meliburkan semua SMA dan sederajat di Papua Barat mulai 18 Maret 2020 sampai 02 April 2020.
Langkah ini ditemph sebagai tindaklanjut suarat edaran Gubernur Papua Barat dalam upaya mencegah penyebaran virus corona (Covid 19) khususnya di lingkungan sekolah.
Instruksi ini disampaikan melalui Surat No 800/509/DP-PB/III/2020 tertanggal 18 Maret 2020 yang ditandatangani Kepala Dinas Papua Barat Barnabas Dowansiba.
Khusus untuk kelas XII SMA jadwal Ujian Nasional tetap pada 30 Maret 2020 sampai 2 April 2020.
Para orangtua diharapkan tetap mengawasi siswa masing-masing yan gharus tetap berada di rumah.
Siswa bisa belajar secara onoine melalui berbagai situs online yang direkomendasikan Kemdibud.(an/dixie)