Anggota MRPB Terima Aspirasi Masyarakat Distrik Didohu

Salah satu anggota MRPB dari unsur perempuan perwakilan Kabupaten Pegunungan Arfak, Dina Isba, berkunjung ke Distrik Didohu pada 22 – 23 Desember 2023.

Di Distrik Didohu, Dina Isba diterima dan disambut Kepala Distrik Didohu, Hengki Dowansiba, kepala suku, tokoh adat, tokoh perempuan dan tokoh agama.

Dalam pertemuan Dina mendengarkan aspirasi yang disampaikan kepala distrik, mewakili seluruh masyarakat Distrik Didohu, yang menginginkan agar pemerintah kabupaten dan Provinsi Papua Barat dapat memperhatikan jalan yang menghubungkan antara Distrik Sururey dan Didohu di Kabupaten Pegunungan Arfak.

Selain itu, ada 4 jembatan di kali Dibedik, kali Didohu serta kali Cirnohu yang selama ini sering banjir jika turun hujan deras. Apalagi kali ini merupakan kali terbesar di Distrik Didohu yang jetika meluap tidak dapat dilalui oleh kendaraan. Padahal kali ini merupakan akses utama warga yang setiap hari dilalui menuju ke distrik tetangga maupun menuju ke kota Manokwari.

Kepala Distrik juga menyampaikan agar dana otonomi khusus di setiap kampung harus dinaikkan antara 500 juta hingga 1 miliar Rupiah, sebab selama ini dana otsus kampung hanya diterima seratus juta per kampung setiap tahunnya.

Sebagai bentuk perhatian dari anggota MRP Papua Barat, Dina Isba menyerahkan sumbangan kasih kepada 14 Persekutuan Wanita (PW) jemaat dan PW Majelis Daerah Distrik Didohu untuk merayakan Natal bersama dengan para kaum ibu.

“Saya telah menerima aspirasi masyarakat dan akan melanjutkan ke pemerintah daerah. Saya tidak bisa langsung menjawab aspirasi tersebut, karena kami di MRP tidak ada dana aspirasi tetapi kami hanya mendengar aspirasi masyarakat di semua distrik dan melanjutkannya ke pemerintah provinsi maupun kabupaten,” jelas Dina.

Dari bantuan yang diserahkan, Dina berharap kepada PW di jemaat maupun di Majelis Daerah agar tetap setia dan bertanggung jawab dengan pelayanan yang telah dipercayakan. “Sebab jika kita setia dalam pekerjaan Tuhan maka Tuhan juga akan selalu setia menyertai kita dalam pelayanan, asal kita jangan selalu mengeluh,” jelas Dina.(*)

Previous articleAnggota MRPB Ini Jaring Aspirasi di Daerah Terpencil Kaimana
Next articlePadoma Cetak Sejarah, Setor Dividen ke Rekening Pemprov Papua Barat