Penyaringan Bacaleg PDIP Papua Barat Masuk Tahap Final

Penyaringan Bacaleg PDIP Papua Barat Masuk Tahap Final
Sekretaris PDIP Papua Barat Paulus Talimbekas.

Penyaringan bakal calon legislatif (bacaleg) yang akan diusung PDI Perjuangan Papua Barat dan PDIP Papua Barat Daya di Pemilu 2024 memasuki tahap akhir.

Menurut Sekretaris PDIP Papua Barat, Paulus Talimbekas, PDIP Papua Barat akan melakukan tahap final penyaringan bacaleg DPRD kabupaten dan DPR provinsi pada 26 Maret 2023.

“Kalau bacaleg PDI Perjuangan untuk DPR RI saya tak bisa komentar karena itu bukan kewenangan saya. Itu kewenangan DPP PDI Perjuangan,” ujar Paulus Talimbekas menjawab papuakini, 24 Maret 2023.

Penyaringan tahap final itu dilakukan setelah PDI Perjuangan kabupaten dan PDI Perjuangan provinsi melakukan penjaringan bacaleg sejak medio akhir 2022 lalu.

Penjaringan dilakukan sesuai aturan partai dan juga berdasarkan pembobotan para simpatisan atau anggota PDIP yang mendaftar sebagai bacaleg. Nilai bobot tersebut bisa mengalahkan struktur.

Awalnya dijaring 200 persen bacaleg dari total kursi di masing-masing daerah pemilihan tingkat kabupaten dan provinsi. Jumah 200 persen itu kemudian disaring hingga menjadi 120 persen dari total kuota kursi masing-masing.

“Kini akan saring lagi final sampai jadi 100 persen dari kuota kursi di masing-masing dapil,” beber Paulus Talimbekas yang baru sekira 5 bulan dipercaya jadi Sekretaris PDIP Papua Barat ini.(an/dixie)

Previous articleKNPI Papua Barat Harap Bantuan Kendaraan Dari Pemprov
Next articleKomarudin Watubun Ingatkan Pencalegan PDI Perjuangan Harus Sesuai Aturan