Mayjen TNI Ali Hamdan Bogra, SIP MSi resmi jadi Pangdam XVIII/Kasuari setelah serah terima jabatan dua Perwira Tinggi (Pati) TNI AD yang dipimpin Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa, Senin (11/05/2020).
Demikian keterangan pers Kadispenad Kolonel Inf Nefra Firdaus SE MM.
Pengangkatan putra kelahiran Serui, Papua, 6 Januari 1963 ini berdasarkan Surat Perintah Kasad Nomor : Sprin/1205/V/2020 tanggal 5 Mei 2020 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI AD.
“Didapuknya beliau menjadi Pangdam XVIII/Ksr, menggantikan Mayjen TNI Joppye, keduanya putra Papua, kelahiran Serui, menjadi sejarah bagi TNI AD, khususnya bagi masyarakat Papua,” ujarnya.
Sebelum menjadi Pangdam XVIII/Ksr, lulusan Akademi Militer (Akmil) 1987 ini sebelumnya menjabat sebagai Wakil Komandan Sekolah Staff dan Komando TNI (Wadan Sesko TNI) sejak 14 Agustus 2019 lalu.
Jabatan beliau diawali dari Danton C Yonif 315/GRD, Pasiminpers Brigif 15/KJG, Pasi Intel Kodim 0601, Pasi Ops dan Pasi Intel Korem 173/PVB.
“Selanjutnya jabatan penting lainnya yang pernah diemban lulusan Lemhannas tahun 2015 bervariatif, mulai dari satuan operasi, teritorial bahkan lembaga pendidikan serta Bandep Lingkungan Sosial Setjen Wantannas,” terangnya.
Dia lalu mengatakan Saat ini ada dua putra Papua yang menjadi Pangdam, yaitu Mayjen Ali Hamdan Bogra (Kodam XVIII/Ksr) dan Mayjen Herman Asaribab (Kodam XVII/Cen). “Dan tentunya Mayjen Joppye (Onesimus Wayangkau) yang sebentar lagi jadi Bintang Tiga,” tegasnya.
Sementara itu, Mayjen TNI Ali Hamdan Bogra menyampaikan rasa senangnya karena akan kembali ke kampung halamannya.(***/dixie)